Eric Schmidt, menurut informasi Allthingsd.com (10/10), menyebut saat ini ada empat perusahaa IT yang memiliki pengaruh paling besar, Apple, Facebook, Amazon dan Google. Dia juga menyatakan Microsoft tak termasuk di dalamnya. Google merasa Microsoft tak memiliki cukup pengaruh di dunia IT dibanding empat perusahaan yang dia sebut.
Schmidt menyatakan Microsoft tak bisa mengembangkan produk yang fenomenal sehingga mempengaruhi perusahaan lain. Dia menganggap produk Microsoft saat ini hanya memiliki pengaruh dalam satu bidang.
Dia menyebut Apple, Amazon, Facebook, Google walaupun memiliki keahlian dalam bidang berbeda namun tetap bersaing satu sama lain. Keempat perusahaan tersebut mampu mengembangkan produk keahliannya hingga mendapat pengaruh dalam bidang lain tak seperti Microsoft.
Schmidt juga mengungkapkan sikap skeptis terhadap produk gadget terbaru Microsoft, Surface. Dia menyebut Surface tersebut dapat membawa era baru Microsoft hanya jika tablet itu dapat bekerja dengan baik. Dia menganggap Surface hanya akan menghasilkan hubungan buruk antara Microsoft dengan mitranya.